Sebanyak 18 Bank Tutup di Indonesia per 11 Desember 2024, Ini Daftarnya
Bisnis.com, JAKARTA - Jumlah bank bangkrut di Indonesia bertambah menjadi 18 bank per 11 Desember 2024. Keseluruhan bank yang tutup ini merupakan kelompok bank perekonomian rakyat (BPR).
Terbaru, OJK mencabut izin PT BPR Pakan Rabaa Solok Selatan yang berlokasi di Kabupaten Solok Selatan, Sumatra Barat. Hal ini diambil berdasarkan Keputusan Anggota Dewan Komisioner OJK No. KEP-100/D.03/2024 tertanggal 11 Desember 2024.
“Pencabutan izin usaha PT BPR Pakan Rabaa Solok Selatan merupakan bagian tindakan pengawasan yang dilakukan OJK untuk terus menjaga dan memperkuat industri perbankan serta melindungi konsumen,” tulis OJK dalam keterangan resmi, Rabu (11/12/2024).