Dividen

Adaro Energy (ADRO) Bakal Tambah Dividen Tunai hingga US$2,62 Miliar dan Ganti Nama

Adaro Energy (ADRO) Bakal Tambah Dividen Tunai hingga US$2,62 Miliar dan Ganti Nama

()

Bisnis.com, JAKARTA — PT Adaro Energy Indonesia Tbk. (ADRO) menyampaikan akan menambah dividen tunai final dalam jumlah sebesar-besarnya sampai US$2,62 miliar. Selain itu, ADRO juga akan meminta persetujuan pemegang saham untuk mengganti nama. 

Berdasarkan keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), ADRO menyampaikan akan melaksanakan rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) pada 18 November 2024. RUPSLB tersebut akan membahas beberapa mata acara. Salah satunya, persetujuan penggunaan sebagian saldo laba perseroan untuk dibagikan tambahan sebagai dividen tunai final. 

Emiten Pelayaran KLAS Siap Kucurkan Dividen dan Bonus Saham, Intip Nilainya!

Emiten Pelayaran KLAS Siap Kucurkan Dividen dan Bonus Saham, Intip Nilainya!

()

Bisnis.com, JAKARTA — Emiten bidang pelayaran, PT Pelayaran Kurnia Lautan Semesta Tbk. (KLAS) telah memutuskan untuk membagikan dividen serta bonus saham dengan nilai masing-masing Rp51,9 miliar. Pembagian dividen dan bonus saham akan berlangsung pada akhir bulan ini.

Berdasarkan keterbukaan informasi, rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) KLAS yang digelar pada 31 Oktober 2024 telah memutuskan, di antaranya penetapan pembagian dividen saham serta bonus saham.

"Menetapkan pembagian dividen saham sebanyak-banyaknya Rp51,96 miliar yang berasal dari kapitalisasi saldo laba," tulis Manajemen KLAS di keterbukaan informasi pada Selasa (5/11/2024).

Royal, Mark Dynamics (MARK) Bagikan Dividen Interim Kedua Tahun Ini Rp76 Miliar

Royal, Mark Dynamics (MARK) Bagikan Dividen Interim Kedua Tahun Ini Rp76 Miliar

()

Bisnis.com, JAKARTA — Produsen cetakan sarung tangan, PT Mark Dynamics Indonesia Tbk. (MARK) bakal membagikan dividen interim kedua untuk tahun buku 2024 senilai total Rp76 miliar.

Direksi Mark Dynamics menyampaikan dividen itu berdasarkan surat keputusan direksi pada 1 November dan persetujuan komisaris pada 30 Oktober 2024.

“Perseroan memutuskan dan menyetujui pembagian dividen interim untuk tahun buku 2024 sebesar Rp76 miliar atau Rp20 per saham kepada seluruh pemegang saham perseroan,” tulisnya dalam pengumuman, Selasa (5/11/2024).

Jangan Terlewat! Cum Dividen Baramulti Suksessarana (BSSR) US$30 Juta Hari Ini

Jangan Terlewat! Cum Dividen Baramulti Suksessarana (BSSR) US$30 Juta Hari Ini

()

Bisnis.com, JAKARTA — PT Baramulti Suksessarana Tbk. (BSSR) menjadwalkan pembagian dividen interim dengan cum date yang jatuh pada hari ini, Selasa (5/11/2024). Besaran dividen yang akan ditebar bernilai US$30 juta atau Rp179,19 per saham.

Perlu diketahui, cum date atau tanggal cum dividen merupakan tanggal terakhir bagi investor yang ingin membeli saham tertentu dan berhak untuk mendapatkan dividen perusahaan yang telah diumumkan. Untuk bisa mendapat dividen, maka investor perlu membeli saham tersebut sebelum atau pada tanggal cum dividen.  

Emiten Hermanto Tanoko AVIA Tebar Dividen Interim Rp681,48 Miliar, Catat Jadwalnya

Emiten Hermanto Tanoko AVIA Tebar Dividen Interim Rp681,48 Miliar, Catat Jadwalnya

()

Bisnis.com, JAKARTA — Emiten Hermanto Tanoko, PT Avia Avian Tbk. (AVIA) bakal membagikan dividen interim senilai Rp11 per saham atau senilai total Rp681,48 miliar.

Direksi Avia Avian dalam keterbukaan informasi menyampaikan dividen interim itu didasarkan pada keputusan sirkuler direksi sebagai pengganti rapat direksi No.013/AA/SK/DIR/XI/2024 tanggal 1 November 2024. Keputusan itu telah mendapat persetujuan dari dewan komisaris perseroan.

“Dengan ini diberitahukan kepada para pemegang saham perseroan bahwa perseroan akan melaksanakan pembagian dividen interim sebesar Rp11 per saham untuk tahun buku 2024,” tulisnya dalam pengumuman, dikutip Selasa (5/11/2024).

Emiten Sungai Budi Group, TBLA dan BUDI Tebar Dividen Interim Total Rp233,38 Miliar

Emiten Sungai Budi Group, TBLA dan BUDI Tebar Dividen Interim Total Rp233,38 Miliar

()

Bisnis.com, JAKARTA — Emiten Sungai Budi Group, PT Tunas Baru Lampung Tbk. (TBLA) dan PT Budi Starch & Sweetener Tbk. (BUDI) segera menebar dividen interim senilai total Rp233,38 miliar kepada para pemegang saham perseroan.

Wakil Presiden Direktur Tunas Baru Lampung Sudarmo Tasmin menyampaikan perseroan akan membagikan dividen interim tunai untuk tahun buku 2024 senilai Rp210,88 miliar. Nilai itu setara dengan dividen per saham sebesar Rp35.

Pembagian dividen interim TBLA merujuk pada hasil Keputusan Sirkuler Direksi dan Keputusan Sirkuler Dewan Komisaris yang mulai berlaku pada 31 Oktober 2024.

Erick Thohir Targetkan Dividen BUMN Tembus Rp100 Triliun pada 2026-2029

Erick Thohir Targetkan Dividen BUMN Tembus Rp100 Triliun pada 2026-2029

()

Bisnis.com, JAKARTA — Menteri BUMN Erick Thohir menargetkan dividen dari perusahaan-perusahaan BUMN dapat mencapai Rp100 triliun dalam kurun waktu 2026-2029.

Erick Thohir menuturkan pada 2025, BUMN menargetkan dividen sebesar Rp90 triliun. Menurutnya, target ini dapat tercapai tahun ini.

"Kami mempunyai target dividen Rp90 triliun. Jadi ini masih ada dua bulan, kami sedang kerja keras untuk mencapai target ini," kata Erick dalam Rapat Kerja di DPR, Jakarta, Senin (4/11/2024).

Dia melanjutkan, capaian dividen BUMN saat ini telah berada pada angka 95%-96% dari target Rp90 triliun tersebut. Dia optimistis target tersebut dapat tercapai dalam waktu dekat.

Hotel Candi Kipas-Kipas Terima Guyuran Dividen Sido Muncul (SIDO) Rp419 Miliar

Hotel Candi Kipas-Kipas Terima Guyuran Dividen Sido Muncul (SIDO) Rp419 Miliar

()

Bisnis.com, JAKARTA — Setoran dividen interim sekitar Rp419 miliar dari PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk. (SIDO) akan mengalir ke PT Hotel Candi Baru.

Sebagai infromasi, Hotel Candi Baru merupakan pengendali saham SIDO. Jumlah yang mereka pegang sebanyak 23,27 miliar lembar (23.278.282.442) atau setara dengan 77,60% hingga akhir September 2024.

Dengan asusmsi kepemilikan tersebut tidak berubah, Hotel Candi Baru ditaksir mendapatkan jatah sekitar Rp419 miliar dari agenda pembagian dividen interim Sido Muncul pada 2024.

Siap-Siap Cum Dividen Sido Muncul (SIDO) Rp540 Miliar Hari Ini, Jangan Ketinggalan

Siap-Siap Cum Dividen Sido Muncul (SIDO) Rp540 Miliar Hari Ini, Jangan Ketinggalan

()

Bisnis.com, JAKARTA — PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk. (SIDO) menjadwalkan pembagian dividen interim dengan cum date yang jatuh pada hari ini, Senin (4/11/2024). Besaran dividen yang akan ditebar bernilai Rp540 miliar atau Rp18 per saham.

Perlu diketahui, cum date atau tanggal cum dividen merupakan tanggal terakhir bagi investor yang ingin membeli saham tertentu dan berhak untuk mendapatkan dividen perusahaan yang telah diumumkan. Untuk bisa mendapat dividen, maka investor perlu membeli saham tersebut sebelum atau pada tanggal cum dividen.  

Catat! Jadwal Cum Dividen Pekan Depan, Ada SIDO, BSSR hingga TAPG

Catat! Jadwal Cum Dividen Pekan Depan, Ada SIDO, BSSR hingga TAPG

()

Bisnis.com, JAKARTA — Sederet emiten di pasar modal menjadwalkan cum dividen pada pekan depan, yakni pada 4 hingga 8 November 2024. Beberapa di antaranya adalah SIDO, BSSR hingga TAPG.

Perlu diketahui, cum date atau tanggal cum dividen merupakan tanggal terakhir bagi investor yang ingin membeli saham tertentu dan berhak untuk mendapatkan dividen perusahaan yang telah diumumkan. Untuk bisa mendapat dividen, maka investor perlu membeli saham tersebut sebelum atau pada tanggal cum dividen.

Jadwal Dividen Emiten CPO Grup Sinarmas (SMAR) Rp301,58 Miliar

Jadwal Dividen Emiten CPO Grup Sinarmas (SMAR) Rp301,58 Miliar

()

Bisnis.com, JAKARTA — Emiten perkebunan sawit PT Sinar Mas Agro Resources and Technology Tbk. (SMAR) membagikan dividen interim Rp301,58 miliar atau Rp105 per saham yang akan dibayarkan pada 20 November mendatang.

Direksi SMAR mengumumkan kepada para pemegang saham berdasarkan Keputusan Direksi Perseroan dan Surat Persetujuan Dewan Komisaris Perseroan tertanggal 30 Oktober 2024, telah disetujui dan diputuskan mengenai penetapan dan pembagian Dividen Interim untuk tahun buku 2024 sebesar Rp105 per saham.

Erick Thohir Pede Setoran Dividen BUMN Mampu Capai Target Rp90 Triliun

Erick Thohir Pede Setoran Dividen BUMN Mampu Capai Target Rp90 Triliun

()

Bisnis.com, JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir optimistis target setoran dividen BUMN tahun depan sebesar Rp90 triliun dapat tercapai. 

Target setoran dividen pada 2025 tersebut naik dibandingkan target dividen dalam APBN 2024 yang ditetapkan sebesar Rp85,84 triliun.

“Dividen sudah diketok Rp90 triliun oleh Kemenkeu, kalau kita lihat bukunya ini tinggal 2-3 bulan insyaallah tercapai,” kata Erick di Kementerian BUMN, Jumat (1/11/2024).

Untuk mencapi target tersebut, Erick menuturkan Kementerian BUMN tengah berkonsolidasi dengan seluruh BUMN dan lintas kementerian untuk merapikan program dan kebijakan yang ada.

Baramulti Suksessarana (BSSR) Tebar Dividen Interim Total US$30 Juta, Cek Jadwalnya

Baramulti Suksessarana (BSSR) Tebar Dividen Interim Total US$30 Juta, Cek Jadwalnya

()

Bisnis.com, JAKARTA — Emiten batu bara PT Baramulti Suksessarana Tbk. (BSSR) menyampaikan akan membagikan dividen interim ke pemegang sahamnya sebesar total US$30 juta.

Dalam keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), BSSR manajemen BSSR menuturkan pada 25 Oktober 2024, direksi dan komisaris BSSR telah menyetujui dan memutuskan untuk melakukan pembagian dividen interim tahun buku 2024 sebesar US$30 juta untuk 2,61 miliar saham.

"Dividen per saham senilai US$0,01146," tulis Manajemen BSSR dalam keterbukaan informasi BEI, Senin (28/10/2024).