Pendapatan Telkom (TLKM) Tembus Rp112,21 Triliun Akhir September 2024
Bisnis.com, JAKARTA — Emiten telekomunikasi PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk. (TLKM) mencatatkan peningkatan pendapatan, sementara laba bersih turun pada periode sembilan bulan 2024. TLKM mencetak laba bersih sebesar Rp17,67 triliun periode Januari-September 2024.
Berdasarkan laporan keuangan periode Januari-September 2024, TLKM mencatatkan pendapatan sebesar Rp112,21 triliun. Pendapatan ini naik tipis 0,88% dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebesar Rp111,23 triliun.
Pendapatan TLKM ini dikontribusi dari pendapatan telepon sebesar Rp5,24 triliun, pendapatan data, internet, dan jasa teknologi informatika senilai Rp70,55 triliun, pendapatan jaringan senilai Rp2,24 triliun, dan pendapatan IndiHome sebesar Rp19,62 triliun. Sementara itu, jumlah layanan lainnya adalah sebesar Rp5,39 triliun.