Energi

Jadi Dirut Baru Pertamina, Simon Aloysius Fokus Dorong Ketahanan Energi

Jadi Dirut Baru Pertamina, Simon Aloysius Fokus Dorong Ketahanan Energi

()

Bisnis.com, JAKARTA - Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Simon Aloysius Mantiri bakal fokus mendorong ketahanan energi nasional usai ditunjuk menjadi orang nomor satu di perusahaan itu.

Pengangkatan Simon Aloysius Mantiri sebagai Direktur Utama Pertamina diputuskan melalui Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) yang digelar pada Senin (4/11/2024) pagi.

Vice President Corporate Communication Pertamina, Fadjar Djoko Santoso, menuturkan para pemegang saham meminta Simon meneruskan kenerja baik perusahaan.

"Dalam RUPS tadi pagi disampaikan arahan pemegang sahan untuk melanjutkan kinerja yang sudah baik dari Pertamina Persero khusunya dalam mewujudkan ketahanan dan kemandirian energi di masa depan," kata Fadjar melalui keterangan resmi, Senin (4/11/2024).

Iwan Bule dari Wakil Ketua Dewan Pembina Gerindra Jadi Komut Pertamina

Iwan Bule dari Wakil Ketua Dewan Pembina Gerindra Jadi Komut Pertamina

()

Bisnis.com, JAKARTA - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) mengangkat Mochamad Iriawan alias Iwan Bule sebagai komisaris utama PT Pertamina (Persero). Iwan sempat menjabat sebagai Wakil Ketua Dewan Pembina Gerindra

Keputusan tersebut diambil melalui Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) yang digelar pada Senin (04/11/2024). 

Selain Iwan Bule, dalam RUPS di mana keputusannya tertuang dalam SK-258/MBU/11/2024 dan SK-259/MBU/11/2024 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Anggota-Anggota Dewan Komisaris dan Direksi Perusahaan Perseroan (Persero) PT Pertamina juga menetapkan Dony Oskaria sebagai Wakil Komisaris Utama, Raden Adjeng Sondaryani sebagai Komisaris Independen, dan Simon Aloysius Mantiri sebagai Direktur Utama Pertamina.

Pergantian Direksi Pertamina, Simon Aloysius Jadi Dirut Gantikan Nicke Widyawati

Pergantian Direksi Pertamina, Simon Aloysius Jadi Dirut Gantikan Nicke Widyawati

()

Bisnis.com, JAKARTA - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) melakukan perubahan susunan pimpinan PT Pertamina (Persero) dengan mengangkat Simon Aloysius Mantiri sebagai Direktur Utama Pertamina menggantikan Nicke Widyawati.

Keputusan tersebut diambil melalui Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) yang digelar pada Senin (04/11/2024). 

Dalam RUPS dimana keputusannya tertuang dalam SK-258/MBU/11/2024 dan SK-259/MBU/11/2024 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Anggota-Anggota Dewan Komisaris dan Direksi Perusahaan Perseroan (Persero) PT Pertamina juga menetapkan Mochamad Iriawan sebagai Komisaris Utama, Dony Oskaria sebagai Wakil Komisaris Utama, Raden Adjeng Sondaryani sebagai Komisaris Independen.

Indonesia Bidik Guyuran Investasi Rp1.884 Triliun pada 2025

Indonesia Bidik Guyuran Investasi Rp1.884 Triliun pada 2025

()

Bisnis.com, JAKARTA — Kementerian Investasi dan Hilirisasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) menargetkan Indonesia bisa mengantongi investasi senilai US$120 miliar atau sekitar Rp1.884 triliun (kurs Rp15.757 per dolar AS) pada 2025 baik dari asing maupun lokal.

Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala BKPM Rosan P. Roeslani mengatakan bahwa investasi jumbo itu akan digunakan untuk menggenjot energi terbarukan.

“Target untuk tahun depan sebenarnya adalah sekitar US$120 miliar investasi asing dan lokal dan kami ingin memiliki lebih banyak investasi, terutama dalam energi terbarukan, yang berorientasi pada ekspor,” ujarnya dalam acara Gala Dinner Kadin Indonesia dengan Duta Besar di Hotel Indonesia Kempinski, Jakarta, Jumat (1/11/2024).

Banjir Peminat, PLN Journalist Awards 2024 Perpanjang Pendaftaran

Banjir Peminat, PLN Journalist Awards 2024 Perpanjang Pendaftaran

()

Bisnis.com, JAKARTA - Menyambut tingginya antusiasme para jurnalis dalam berpartisipasi pada ajang PLN Journalist Award (PJA) 2024, PT PLN (Persero) memperpanjang masa pendaftaran, yang semula berakhir pada 31 Oktober 2024 menjadi 14 November 2024.

Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo mengatakan, perpanjangan masa pendaftaran dimaksudkan untuk memberikan kesempatan lebih luas bagi para jurnalis untuk mengirimkan karya terbaiknya dalam PJA 2024.

"Melihat antusiasme yang begitu tinggi dari insan pers dalam mengikuti PLN Journalist Award, kami ingin memberikan kesempatan lebih luas bagi para jurnalis yang belum sempat mengirimkan karyanya. Kami memperpanjang batas waktu pendaftaran hingga 14 November,” ujar Darmawan.

BEI Beri Bocoran: Tiga Perusahaan Raksasa Siap IPO, Ada dari Energi

BEI Beri Bocoran: Tiga Perusahaan Raksasa Siap IPO, Ada dari Energi

()

Bisnis.com, LABUAN BAJO - Direktur Utama PT Bursa Efek Indonesia (BEI) Iman Rachman mengungkapkan tiga perusahaan mercusuar alias lighthouse bakal menggelar penawaran umum saham perdana pada sisa tahun ini. Adapun satu calon datang dari sektor energi. 

Iman mengatakan tiga perusahaan mercusuar atau dengan kriteria kapitalisasi pasar minimal Rp3 triliun bakal melangsungkan initial public offering (IPO) pada November - Desember 2024. Dengan demikian, kehadiran calon emiten ini bakal menggenapi target BEI.

Stok AS Menyusut, Harga Minyak Dunia Makin Panas

Stok AS Menyusut, Harga Minyak Dunia Makin Panas

()

Bisnis.com, JAKARTA — Harga minyak dunia melanjutkan tren kenaikannya pada perdagangan Kamis (31/10/2024) setelah persediaan minyak mentah Amerika Serikat menyusut, dan sikap pasar yang masih memantau Timur Tengah untuk melihat potensi gejolak.

Mengutip Bloomberg, harga minyak jenis West Texas Intermediate (WTI) terpantau naik 0,5% Dan diperdagangkan pada level US$68,96 per barel setelah naik 2,1% pada perdagangan Rabu (30/10/2024) kemarin. Sementara itu, harga minyak jenis Brent naik 2% ke level US$72,55 per barel.

Mengedepankan Manusia dalam Tata Kelola Energi dan SDA

Mengedepankan Manusia dalam Tata Kelola Energi dan SDA

()

Nasionalisme tak dapat dipisahkan dari sektor energi dan sumber daya alam (SDA) di Indonesia. Dalam berbagai peristiwa atau sejarah tentang tata kelola sektor energi dan SDA, nasionalisme selalu menjadi dasar yang menyertai diskusi-diskusi dalam penyusunan maupun penentuan sebuah kebijakan. Telah banyak catatan sejarah yang menjadi bukti betapa nasionalisme memberi pengaruh besar terhadap konstelasi arah dan kebijakan tata kelola energi dan SDA, baik nasional maupun internasional.

Namun demikian, semangat nasionalisme sering hanya diterjemahkan sepenggal-sepenggal dalam implementasi kebijakan maupun perhatian publik tentang tata kelola sektor energi dan SDA. Perdebatan-perdebatan atau isu tentang nasionalisme dan yang menjadi perhatian publik sering hanya dalam konteks kepemilikan saham perusahaan pemilik konsesi dan status kepemilikan perusahaan pengelola suatu konsesi SDA.

Kagama Beri 1 Solusi untuk Urai 3 Tantangan Transisi Energi

Kagama Beri 1 Solusi untuk Urai 3 Tantangan Transisi Energi

()

Bisnis.com, JAKARTA - Transisi energi dihadapkan dengan trilema energi atau 3 tantangan penyelarasan antara keamanan pasokan, keterjangkauan, dan pertimbangan lingkungan. Ketiganya dapat terwujud melalui gotong royong berbagai pemangku kepentingan. 

Untuk mengungkap strategi jitu mewujudkan transisi energi, Komunitas Keluarga Alumni Universitas Gadjah Mada (Kagama) Persma bersama dengan Bisnis Indonesia menggelar seminar bertajuk ‘Masa Depan Transisi Energi di Indonesia’. 

Vice President Transisi Energi & Keberlanjutan PT PLN Anindita mengatakan pihaknya memiliki target menekan emisi hingga 101 miliar ton untuk mencapai target Net Zero Emission (NZE) 2060. Kendati demikian, transisi energi harus diimbangi dengan trilema energi. 

Akselerasi Transisi Energi Indonesia Penuh Tantangan, Ini Saran Kagama

Akselerasi Transisi Energi Indonesia Penuh Tantangan, Ini Saran Kagama

()

Bisnis.com, JAKARTA - Keluarga Alumni Universitas Gadjah Mada (KAGAMA) menilai akselerasi transisi energi di Tanah Air menemui sejumlah tantangan yang harus diselesaikan oleh pemerintah baru. 

Hal ini yang akan menjadi pemantik dalam seminar bertajuk ‘Masa Depan Transisi Energi di Indonesia’ yang diselenggarakan oleh Komunitas KAGAMA PERSMA dengan Bisnis Indonesia pada Minggu, (27/10/2024). 

Wakil Ketua Umum I PP Kagama Budi Karya Sumadi mengatakan ada banyak program elektrifikasi yang menjadi salah satu upaya transisi energi namun masih sulit berjalan optimal.