Indeks Bisnis27

Ikuti Jejak IHSG, Indeks Bisnis27 Ditutup Menguat 0,68% ke 579,88

Ikuti Jejak IHSG, Indeks Bisnis27 Ditutup Menguat 0,68% ke 579,88

()

Bisnis.com, JAKARTA— Indeks Bisnis27 ditutup menguat 0,68% ke 579,88 pada penutupan perdagangan Selasa (5/11/2024). Pergerakan indeks Bisnis27 sejalan dengan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) yang berbalik menguat dan parkir di level 7.491,93.

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), indeks hasil kerja sama dengan harian Bisnis Indonesia ini naik 3,89 poin dibandingkan dengan posisi sehari sebelumnya. Indeks bergerak di level tertinggi 580,51 dan terendah 573,20. 

Dari 27 konstituen, 14 saham ditutup menguat, 10 saham parkir di zona merah dan 3 lainnya tak beranjak dari harga sehari sebelumnya. 

Indeks Bisnis27 Menguat saat IHSG Loyo, BBNI dan ICBP Naik Paling Tinggi

Indeks Bisnis27 Menguat saat IHSG Loyo, BBNI dan ICBP Naik Paling Tinggi

()

Bisnis.com, JAKARTA — Indeks Bisnis27 ditutup menguat 0,40% ke 575,99 pada penutupan perdagangan awal pekan, Senin (4/11/2024). Indeks Bisnis-27 menguat ketika Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup di zona merah dengan penurunan 0,34% ke 7.479.50. 

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), indeks hasil kerja sama dengan harian Bisnis Indonesia ini naik 2,31 poin dibandingkan dengan posisi sehari sebelumnya. Indeks bergerak di level tertinggi 578,12 dan terendah 567,65. 

Dari 27 konstituen, 12 saham ditutup menguat dan 15 saham parkir di zona merah.

Saham AMRT, CPIN, hingga ISAT Bawa Indeks Bisnis-27 Melemah

Saham AMRT, CPIN, hingga ISAT Bawa Indeks Bisnis-27 Melemah

()

Bisnis.com, JAKARTA — Indeks Bisnis-27 dibuka melemah pada perdagangan pagi ini, saat perdagangan perdana dengan konstituen baru. Indeks Bisnis-27 dibuka melemah terdorong saham-saham seperti AMRT, CPIN, hingga ISAT.

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), indeks hasil kerja sama dengan harian Bisnis Indonesia ini dibuka pada level 580,13. Indeks bergerak di kisaran 573,53 hingga 581,21.

Dari 27 konstituen, terdapat 4 saham yang dibuka di zona hijau, satu saham stagnan, dan 22 saham lainnya dibuka di zona merah.

Indeks Bisnis-27 Ditutup Sempoyongan, Ditekan MAPI, MIKA  AMRT

Indeks Bisnis-27 Ditutup Sempoyongan, Ditekan MAPI, MIKA AMRT

()

Bisnis.com, JAKARTA — Indeks Bisnis-27 ditutup melemah ke level 580,33 pada penutupan perdagangan hari ini, Kamis (31/10/2024).

Pelemahan indeks kali ini ditekan koreksi saham PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAPI), PT Mitra Keluarga Karyasehat Tbk (MIKA) hingga PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (AMRT).

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), pada pukul 16.00 WIB, indeks hasil kerja sama dengan harian Bisnis Indonesia ini terkoreksi cukup lebar 0,56% ke level 580,33 pada penutupan perdagangan.

Saham SMGR Hingga INCO Ambrol, Indeks Bisnis-27 Loyo ke Level 583,57

Saham SMGR Hingga INCO Ambrol, Indeks Bisnis-27 Loyo ke Level 583,57

()

Bisnis.com, JAKARTA — Indeks Bisnis-27 ditutup melemah ke level 583,57 pada perdagangan hari ini, Rabu (30/10/2024). Konstituen Indeks Bisnis-27 yakni PT Semen Indonesia Tbk (SMGR) dan PT Vale Indonesia Tbk (INCO) mencatatkan kinerja paling jeblok.

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), indeks hasil kerja sama dengan harian Bisnis Indonesia ini ditutup melemah 0,41% ke level 583,57 pada perdagangan hari ini.

Sepanjang perdagangan hari ini, indeks bergerak di kisaran 584,24 hingga 576,65. Dari 27 konstituen, 14 saham di zona hijau atau menguat, 12 saham di zona merah atau melemah. Kemudian, satu saham tercatat stagnan.

Indeks Bisnis-27 Dibuka Melemah Ditekan Koreksi Saham BMRI, BBNI, SMGR

Indeks Bisnis-27 Dibuka Melemah Ditekan Koreksi Saham BMRI, BBNI, SMGR

()

Bisnis.com, JAKARTA – Indeks Bisnis-27 dibuka melemah seiring dengan penurunan indeks harga saham gabungan (IHSG) pada Rabu (30/10/2024). Di tengah penurunan indeks, saham ANTM dan AKRA masih menguat.  

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), indeks hasil kerja sama Bursa dengan harian Bisnis Indonesia ini dibuka melemah 1,30% atau 7,63 poin ke level 578,32. Tercatat, hanya 2 saham menguat, 22 saham terkoreksi, dan 3 stagnan.

Dua saham yang masih membukukan kenaikan adalah saham PT Aneka Tambang Tbk. (ANTM) lewat pertumbuhan sebesar 0,93% menuju Rp1.630, dan saham PT AKR Corporindo Tbk. (AKRA) meningkat 0,74% ke level Rp1.360. 

Cek Prospek Saham ADMR, PTBA, hingga ISAT yang Masuk Indeks Bisnis-27

Cek Prospek Saham ADMR, PTBA, hingga ISAT yang Masuk Indeks Bisnis-27

()

Bisnis.com, JAKARTA — Sejumlah saham seperti ADMR, PTBA, hingga ISAT tercatat masuk menjadi konstituen Indeks Bisnis-27 untuk periode 1 November 2024 hingga 30 April 2025. Saham-saham tersebut diperkirakan memiliki prospek yang cukup menarik. 

Senior Chartist Mirae Asset Sekuritas Nafan Aji Gusta menjelaskan masing-masing saham konstituen baru Indeks Bisnis-27 seperti PT Adaro Minerals Indonesia Tbk. (ADMR), PT Bukit Asam Tbk. (PTBA), PT Indosat Tbk. (ISAT), PT Medikaloka Hermina Tbk. (HEAL), dan PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk. (CPIN) mempunyai katalis di sektor masing-masing yang akan mendorong laju pergerakan saham-saham tersebut.

Rebalancing Indeks Bisnis-27, Performa Makin Moncer?

Rebalancing Indeks Bisnis-27, Performa Makin Moncer?

()

Bisnis.com, JAKARTA — Indeks Bisnis-27 yang merupakan hasil kerja sama antara Bisnis Indonesia dengan Bursa Efek Indonesia (BEI) mengalami penentuan ulang atau rebalancing anggota konstituen. Prospek indeks Bisnis-27 ini diperkirakan akan melanjutkan kinerja positifnya dengan rebalancing ini. 

Direktur PT Indovesta Utama Mandiri Rivan Kurniawan mengatakan prospek indeks Bisnis-27 sampai akhir 2024 diyakini mampu melanjutkan kinerja positifnya. 

"Hal ini karena didasari dengan kinerja keuangan yang positif dan juga prospek bisnis yang cerah," kata Rivan, Selasa (29/10/2024). 

Indeks Bisnis-27 Ditutup Merah Tertekan Pelemahan Saham BBNI, ASII  MYOR

Indeks Bisnis-27 Ditutup Merah Tertekan Pelemahan Saham BBNI, ASII MYOR

()

Bisnis.com, JAKARTA — Indeks Bisnis-27 ditutup melemah ke level 585,95 pada penutupan perdagangan hari ini, Selasa (29/10/2024). Pelemahan indeks kali ini ditekan koreksi saham PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. (BBNI), PT Astra International Tbk. (ASII) hingga PT. Mayora Indah Tbk (MYOR).

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), pada pukul 16.00 WIB, indeks hasil kerja sama dengan harian Bisnis Indonesia ini terkoreksi cukup lebar 1,03% ke level 585,95 pada penutupan perdagangan.

Indeks Bisnis-27 Dibuka Melemah, Saham EXCL, JSMR, dan MYOR Melaju

Indeks Bisnis-27 Dibuka Melemah, Saham EXCL, JSMR, dan MYOR Melaju

()

Bisnis.com, JAKARTA – Indeks Bisnis-27 dibuka melemah di tengah kenaikan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada Selasa (29/10/2024). Di tengah penurunan ini, saham EXCL, JSMR, dan MYOR terpantau masih menguat.  

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), indeks hasil kerja sama Bursa dengan harian Bisnis Indonesia ini dibuka melemah 0,19% atau 1,13 poin ke level 590,93. Tercatat 8 saham menguat, 8 saham terkoreksi, dan 11 stagnan.

Saham yang naik, antara lain, PT XL Axiata Tbk. (EXCL) sebesar 1,33% menuju Rp2.280, lalu PT Jasa Marga (Persero) Tbk. (JSMR) meningkat 1,28% ke Rp4.740, dan PT Mayora Indah Tbk. (MYOR) menguat 1,15% menuju Rp2.640 per saham.

Indeks Bisnis-27 Ditutup Melemah, Saham AMRT hingga INKP Justru Panen Cuan

Indeks Bisnis-27 Ditutup Melemah, Saham AMRT hingga INKP Justru Panen Cuan

()

Bisnis.com, JAKARTA — Indeks Bisnis-27 ditutup melemah ke zona merah, ke level 592,06 pada perdagangan hari ini, Senin (28/10/2024). Meski begitu,  saham saham AMRT hingga INKP terpantau paling cuan.

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), pada pukul 16.00 WIB, indeks hasil kerja sama dengan harian Bisnis Indonesia ini turun pada penutupan atau 0,84% ke level 592,06.

Indeks bergerak di kisaran 589,60 hingga 599,79 pada penutupan perdagangan hari ini. Dari 27 konstituen, terdapat 9 saham di zona hijau atau menguat, dan 14 saham parkir di zona merah, serta 4 saham stagnan.

Kocok Ulang Konstituen Indeks Bisnis-27: ADRO Terdepak, ADMR Masuk

Kocok Ulang Konstituen Indeks Bisnis-27: ADRO Terdepak, ADMR Masuk

()

Bisnis.com, JAKARTA - Indeks Bisnis-27 yang merupakan hasil kerja sama antara Bisnis Indonesia dengan Bursa Efek Indonesia (BEI) mengalami penentuan ulang atau rebalancing anggota konstituen untuk periode 1 November 2024 sampai 30 April 2025. Saham milik taipan Garibaldi ‘Boy’ Thohir ADRO terdepak dari Bisnis-27, tetapi saham anak usahanya ADMR masuk menjadi konstituen.

Dari hasil rebalancing tersebut, sejumlah saham baru masuk menjadi konstituen Indeks Bisnis-27. Saham tersebut adalah saham milik taipan Garibaldi ‘Boy’ Thohir PT Adaro Minerals Indonesia Tbk. (ADMR) dengan rasio free float 13,46%.