Israel

Janji Manis Netanyahu ke Trump agar Israel Terbebas Tarif Impor AS

Janji Manis Netanyahu ke Trump agar Israel Terbebas Tarif Impor AS

(3 bulan yang lalu)

Bisnis.com, JAKARTA — Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu berjanji akan menghapus surplus perdagangan Israel dengan Amerika Serikat. Hal ini dia sampaikan kala bertemu langsung dengan Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump di Gedung Putih pada Senin (7/4/2025).

Mengutip Reuters pada Selasa (8/4/2025), langkah tersebut kemungkinan besar akan diamati secara ketat oleh para pemimpin dunia karena kebijakan tarif Trump mengguncang pasar global.

“Kami berniat melakukannya dengan sangat cepat. Kami pikir ini adalah hal yang tepat dan kami juga akan menghapus hambatan perdagangan,” kata Netanyahu.