Cak Imin: Setiap Menit 8 Juta Warga Indonesia Main Judol, Sing Salah Sopo?
Menteri Koordinator Pemberdayaan Masyarakat Muhaimin Iskandar atau Cak Imin melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Ponpes Al Mubaarok Manggisan, Wonosobo, Jawa Tengah (Jateng). Dalam kunker itu, Cak Imin bicara soal judi online (judol).
"Sekarang saya kasih pekerjaan rumah. Pikiran sampai tua ya. Judi itu halal atau haram? Haram. Lah kok akhirnya mau judi-judian? Judi itu halal atau haram? (Haram) pertanyaannya, 8 juta rakyat Indonesia tiap menit main judi. 8 juta rakyat Indonesia tiap menit main judi online," kata Cak Imin ke santri, Senin (16/12/2024).