Kecelakaan Kerja

Kubah Masjid di Purbalingga Ambruk, Timpa 5 Orang

Kubah Masjid di Purbalingga Ambruk, Timpa 5 Orang

()

PURBALINGGA, KOMPAS.com - Konstruksi kubah sebuah masjid di RT 4 RW 1 Desa Grecol, Kecamatan Kalimanah, Purbalingga, Jawa Tengah, ambruk pada Selasa (17/12/2024) sekitar pukul 09.40 WIB.

Insiden ini mengakibatkan lima orang pekerja tertimpa reruntuhan saat berada di dalam masjid.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Purbalingga, Prayitno, menyatakan bahwa bangunan masjid tersebut sedang dalam tahap awal pembangunan.

"Saat sedang beristirahat, tiba-tiba kubah dan konstruksi baja ringan yang menyangga ambruk menimpa mereka," ujarnya.

Pekerja Asing di Kawasan Industri Kendal Tewas Tertimpa Pelat Bordes

Pekerja Asing di Kawasan Industri Kendal Tewas Tertimpa Pelat Bordes

()

KENDAL, KOMPAS.com - Seorang pekerja asal China, Wu Yang, berusia 29 tahun, meninggal dunia di Kawasan Industri Kendal (KIK), Jawa Tengah, pada Minggu (8/12/2024).

Wu Yang mengalami kecelakaan fatal ketika tali crane yang digunakan untuk memindahkan pelat bordes putus.

Insiden ini mengakibatkan pelat tersebut jatuh dan menimpa kepala korban saat ia sedang bekerja mengarahkan crane.

Yuliani Kusumaningrum, Manager Marketing KIK, mengonfirmasi kejadian tersebut melalui WhatsApp.

Ia meminta agar video peristiwa tersebut tidak disebarluaskan.

Tali Crane Lepas, TKA China Tewas Tertimpa Pelat Besi 2 Ton di Kendal

Tali Crane Lepas, TKA China Tewas Tertimpa Pelat Besi 2 Ton di Kendal

()

Seorang tenaga kerja asing (TKA) asal China, Wu Yang (29), dilaporkan tewas tertimpa pelat besi seberat 2 ton di Kawasan Industri Kendal (KIK), Desa Wonorejo, Kecamatan Kaliwungu, Kendal. Insiden itu terjadi akibat tali crane untuk memindah pelat besi terlepas hingga menimpa korban yang ada di bawahnya.

Peristiwa itu terjadi pada Minggu (8/12/2024) kemarin. Wu Yang meninggal setelah kepala dan tubuhnya tertimpa pelat besi bordes. Dalam video yang viral di media sosial, terlihat korban awalnya berdiri di atas truk sambil mengarahkan pemindahan pelat besi yang diangkat menggunakan crane.

Menperin Catat Ada 39 Insiden Berbahaya di Industri Kimia  Logam dalam 12 Tahun

Menperin Catat Ada 39 Insiden Berbahaya di Industri Kimia Logam dalam 12 Tahun

()

Bisnis.com, JAKARTA - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) melaporkan terdapat 34 insiden berbahaya yang telah terjadi di industri kimia, 5 insiden besar di industri logam, dan insiden serupa di sektor lainnya pada periode 2012-2024. 

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita mengatakan, tingginya jumlah insiden kejadian darurat bahan kimia di area industri tersebut menunjukkan pentingnya peningkatan kesadaran dalam pencegahan dan penanggulangan bencana. 

"Kerugian akibat bencana kimia dapat menghentikan operasional hingga menyebabkan perusahaan gulung tikar, serta mengganggu rantai pasok dan memicu kerugian besar," kata Agus di Kantor Kemenperin, Kamis (5/12/2024).