Menteri

OPINI : Menggugat Visi Kemaritiman Prabowo-Gibran

OPINI : Menggugat Visi Kemaritiman Prabowo-Gibran

()

Bisnis.com, JAKARTA - Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka bakal memimpin Indonesia 2024–2029. Prabowo pun telah mengumumkan kabinetnya pada 21 Oktober 2024.

Sayangnya, Kementerian Koordinator Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves) dieliminasi, tetapi untungnya Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) dipertahankan. Raibnya Kemenko Marves memunculkan tanda tanya besar. Perjuangan pemangku kepentingan menggagas Kementerian Koordinator Kemaritiman berlangsung sejak Orde Baru dan hingga awal reformasi.

Baru Pemerintahan Jokowi periode 2014–2019 (Kemeko Maritim dan Sumberdaya) dan periode 2019–2024 (Kemenko Marves). Kementerian ini dipayungi UU Kelautan No. 32/2014. Apakah pemerinahan Prabowo-Gibran mengeliminasi KemenkoMarinvest sebagai bentuk pengabaian orientasi kemaritiman atau ada ancaman geopolitik global yang membutuhkan antisipasi serius?

Istana Sebut Prabowo Perintahkan Menteri Pakai Maung Saat Retreat di Akmil

Istana Sebut Prabowo Perintahkan Menteri Pakai Maung Saat Retreat di Akmil

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi mengungkapkan Presiden Prabowo Subianto memerintahkan seluruh menteri, wakil menteri, dan para kepala badan untuk menggunakan mobil dinas Maung buatan PT Pindad saat kegiatan retreat di Akademi Militer (Akmil), Magelang, Jawa Tengah.

"Arahan Pak Prabowo waktu retreat agar seluruh menteri, wakil menteri, dan kepala badan menggunakan mobil dinas Maung buatan Pindad," ujar Hasan kepada Kompas.com, Senin (28/10/2024).

Menurutnya, Prabowo bangga bisa menggunakan Maung Limosin Garuda sebagai kendaraan dinas.

Mensesneg soal Rumah Dinas Menteri Baru: Bukan Hal Urgen

Mensesneg soal Rumah Dinas Menteri Baru: Bukan Hal Urgen

()

Presiden Prabowo Subianto telah melantik 48 menteri dan 55 wakil menteri serta sejumlah kepala badan. Mensesneg Prasetyo Hadi mengatakan pihaknya akan melakukan pendataan terkait rumah dinas menteri, namun rumah dinas bukan hal urgen.

"Saya kira itu bukan sesuatu yang urgen. Karena kita menjadi menteri itu untuk mengabdi, bukan untuk mencari rumah. Pada perjalanannya nanti kita atur lah. Tapi itu bukan sesuatu yang harus, bukan sebuah fasilitas yang diharapkan oleh para teman-teman menteri," kata Prasetyo kepada wartawan di Akmil, Magelang, Jawa Tengah, Minggu (27/10/2024).

Jelang Hari Sumpah Pemuda, Ini Daftar Anggota Kabinet Merah Putih yang Berusia di Bawah 50 Tahun

Jelang Hari Sumpah Pemuda, Ini Daftar Anggota Kabinet Merah Putih yang Berusia di Bawah 50 Tahun

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Jelang Hari Sumpah Pemuda yang diperingati setiap tanggal 28 Oktober, berikut sejumlah orang muda yang dipercaya Presiden Prabowo Subianto berada dalam Kabinet Merah Putih.

Mereka masih berusia di bawah 50 tahun atau awal 40 tahun tetapi sudah dipercaya menduduki posisi penting dalam pemerintahan selama lima tahun ke depan.

Di antaranya ada Menteri Luar Negeri (Menlu) Sugiono, Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi hingga mantan vokalis Nidji Giring Ganesha.