Soroti Masalah Pelayanan Publik di Jatim, Risma: Harus Dihadirkan di Daerah Terpencil
KOMPAS.com - Calon Gubernur Jawa Timur (Jatim) nomor urut 3, Tri Rismaharini menilai, layanan publik yang harus menjangkau seluruh lapisan masyarakat, mengingat wilayah Jatim yang luas.
Hal tersebut disampaikan saat penjelasan visi-misi dalam acara Debat Kedua Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jatim 2024 di Ballroom Grand City, Surabaya, Jatim, Minggu (3/11/2024).
"Layanan ini harus dihadirkan hingga ke daerah terpencil dengan bantuan teknologi informasi. Di desa, masyarakat bisa langsung mengakses layanan tersebut," katanya dalam keterangan tertulis, Senin (4/10/2024).