Pria di Kupang Temukan Jasad Bayi Saat Cari Cendawan
KUPANG, KOMPAS.com - Seorang warga Kelurahan Bakunase, Kecamatan Kota Raja, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) menemukan jasad bayi saat mencari cendawan di lahan kosong di Kelurahan Penkase Oeleta, Kecamatan Alak, Kota Kupang.
Penemuan oleh VMAN (42) itu langsung dilaporkan kepada aparat Kepolisian Sektor (Polsek) Alak.
"Ditemukan kemarin sore, dan dievakuasi jenazah bayi itu tadi malam," kata Kepala Kepolisian Resor Kupang Kota, Komisaris Besar Polisi Aldinan Manurung, kepada Kompas.com, Sabtu (18/1/2025).