Pengelolaan Keuangan

THR Masih Ada? Pakai untuk Cicil Utang

THR Masih Ada? Pakai untuk Cicil Utang

(2 bulan yang lalu)

Bisnis.com, JAKARTA — Dari pada menggunakan THR untuk hal konsumtif, lebih baik dimanfaatkan dengan menyicil utang.

Pakar perencana keuangan Lolitta Setyawati mengatakan bahwa, kalau berbicara mengenai prioritas pengeluaran, memang cicilan utang merupakan hal yang paling pertama dibayarkan. 

“Jadi yang pertama itu adalah cicilan dahulu, kemudian punya dana darurat, lalu zakat, infak sedekah, baru kemudian kebutuhan lebaran dan investasi,” ujarnya dalam program bincang Broadcash di kanal Youtube Bisniscom, dikutip pada Sabtu (12/4/2025).