Pertemuan Prabowo Mega

Prabowo Temui Megawati di Teuku Umar untuk Silaturahmi Lebaran

Prabowo Temui Megawati di Teuku Umar untuk Silaturahmi Lebaran

(9 bulan yang lalu)

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Prabowo Subianto telah bertemu dengan Presiden ke-5 Republik Indonesia sekaligus Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, Senin (7/4/2025) malam kemarin.

Ketua Harian Gerindra sekaligus Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad menyatakan, pertemuan kedua tokoh ini digelar di kediaman Megawati, Jalan Teuku Umar, Jakarta Pusat.

“Selama ini memang ada pertemuan silaturahmi antara Pak Prabowo dan Ibu Megawati di kediaman Ibu Megawati di (Jalan) Teuku Umar,” ujar Dasco saat ditemui di Gedung DPR RI, Selasa (8/4/2025).