Pilar Saga Ichsan

Tangani Masalah Stunting, Benyamin Gagas Program Makanan Tambahan di Tangsel

Tangani Masalah Stunting, Benyamin Gagas Program Makanan Tambahan di Tangsel

()

TANGERANG SELATAN, KOMPAS.com - Pasangan calon wali kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie menggagas program makanan tambahan gratis dalam kampanyenya di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

Program makanan tambahan gratis tersebut tertuang dalam visi dan misi Benyamin dan pasangannya, Pilar Saga Ichsan, yang diserahkan kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tangsel.

"Ya, kami akan sasarkan kepada masyarakat agar mendapatkan makanan bergizi, supaya pertumbuhannya sesuai dengan harapan," ujar Benyamin saat dikonfirmasi Kompas.com, Jumat (1/11/2024).

Pilar Saga Yakin Wajah Pemuda Tangsel Bakal Jadi Panutan di Kancah Nasional

Pilar Saga Yakin Wajah Pemuda Tangsel Bakal Jadi Panutan di Kancah Nasional

()

TANGERANG SELATAN, KOMPAS.com - Calon wakil wali kota Tangerang Selatan (Tangsel) Pilar Saga Ichsan meyakini pemuda Tangsel akan menjadi panutan untuk anak muda lainnya di kancah nasional.

Khususnya di hari Sumpah Pemuda ini, ia ingin para anak muda di Tangsel bisa menjadi role model di tingkat nasional tanpa mengurangi nilai asal daerahnya.

"Wajah-wajah pemuda Tangsel bakal menjadi role model di kancah nasional juga kotanya, mengingat pesatnya pertumbuhan Tangsel juga pertumbuhan regional kita," ujar Pilar kepada Kompas.com, Senin (28/10/2024).