Prabowo Di Turki

Prabowo di Turkiye: Saya Nyapres 4 Kali, Kalah 3 Kali, Saya Percaya Demokrasi

Prabowo di Turkiye: Saya Nyapres 4 Kali, Kalah 3 Kali, Saya Percaya Demokrasi

(7 bulan yang lalu)

DUBAI, KOMPAS.com - Presiden RI Prabowo Subianto berbicara mengenai kontestasi pilpres yang pernah ia ikuti saat sedang mengikuti Antalya Diplomacy Forum di Turkiye, Jumat (11/4/2025).

Prabowo mengakui dirinya pernah mengikuti pilpres sebanyak empat kali, di mana tiga kali dia kalah.

"Saya ingin mengoreksi diri saya. Saya pernah mencalonkan diri sebagai presiden empat kali. Saya kalah tiga kali. Jadi, apa yang ingin saya sampaikan adalah saya percaya pada demokrasi," ujar Prabowo.

Tiba di Antalya, Prabowo Akan Bahas Geopolitik dan Kerja Sama Industri dengan Turkiye

Tiba di Antalya, Prabowo Akan Bahas Geopolitik dan Kerja Sama Industri dengan Turkiye

(7 bulan yang lalu)

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Prabowo Subianto melanjutkan kunjungan kenegaraannya di Turkiye dengan mengunjungi Kota Antalya pada Jumat (11/4/2025).

Prabowo mengatakan, dalam kunjungannya di Antalya, ia bakal membahas kerjasama terkait industri dan perdagangan hingga pendidikan dan kebudayaan.

"Di situ, Antalya, saya juga akan melaksanakan konsultasi dengan beliau (Presiden Erdogan) tentang beberapa hal, juga menyangkut geopolitik dan geoekonomi, juga kerja sama industri dan perdagangan, serta pendidikan dan kebudayaan," kata Prabowo, Jumat, dikutip dari siaran pers.

Prabowo: Turkiye Punya Tempat Khusus di Hati Rakyat Indonesia

Prabowo: Turkiye Punya Tempat Khusus di Hati Rakyat Indonesia

(7 bulan yang lalu)

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Prabowo Subianto menyatakan, Turkiye punya tempat khusus di hati rakyat Indonesia karena sejarah Turkiye sebagai pusat peradaban Islam serta bantuan yang diberikan bagi kemerdekaan Indonesia.

Hal ini disampaikan Prabowo saat berpidato di hadapan Parlemen Turkiye dalam rangka kunjungan kenegaraannya di Ankara, Turkiye, Kamis (10/4/2025).

"Turkiye memiliki tempat khusus yang istimewa di hati rakyat Indonesia. Bagi rakyat Indonesia, Turkiye adalah peradaban Muslim yang terbesar bagi umat Islam di Indonesia. Bagi kami, Turkiye adalah penerus peradaban Utsmani, peradaban Ottoman," ucap Prabowo, Kamis.

Prabowo Kagumi Sejarah Turkiye, Sebut Ataturk dan Mehmed II sebagai Pahlawan

Prabowo Kagumi Sejarah Turkiye, Sebut Ataturk dan Mehmed II sebagai Pahlawan

(7 bulan yang lalu)

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Prabowo Subianto mengaku mengagumi sejarah Turkiye yang erat kaitannya dengan Kekaisaran Turki Utsmani atau Ottoman, bahkan ada dua sosok pahlawan Turkiye yang ia sukai.

Dua sosok yang dimaksud Prabowo adalah Mustafa Kemal Ataturk, seorang "Bapak Turki" yang melahirkan Turkiye sebagai negara modern; dan Muhammad Al Fatih (Mehmed II), seorang penakluk Konstantinopel.

"Saudara-saudara yang saya hormati, saya sendiri secara pribadi adalah pengagum sejarah Turkiye. Saya belajar tentang sejarah Turkiye, saya diinspirasi oleh sejarah Turkiye, oleh sejarah saudara-saudara sekalian," kata Prabowo saat berpidato di Parlemen Turkiye, dikutip dari akun YouTube Türkiye Büyük Millet Meclisi, Kamis (10/4/2025).