Pramono-Rano

Survei Litbang Kompas: Pemilih Anies Terbagi, 44,4 Persen Dukung Pramono-Rano, 39,7 Persen Pilih RK-Suswono

Survei Litbang Kompas: Pemilih Anies Terbagi, 44,4 Persen Dukung Pramono-Rano, 39,7 Persen Pilih RK-Suswono

()

JAKARTA, KOMPAS.com — Hasil survei terbaru yang dikeluarkan Litbang Kompas menunjukkan pemilih pasangan calon Anies Baswedan-Sandiaga Uno pada Pemilihan Gubernur Jakarta 2017, cenderung membagi dukungannya antara dua pasangan calon di Pilkada Jakarta 2024.

Dari survei tersebut, tercatat 44,4 persen pemilih Anies mendukung Pramono Anung-Rano Karno. Sedangkan 39,7 persen mendukung pasangan Ridwan Kamil-Suswono.

Meskipun ada perbedaan yang tidak terlalu signifikan, dukungan pemilih Anies untuk Pramono-Rano sedikit lebih tinggi dibandingkan kepada RK-Suswono.

Survei Litbang Kompas: Strong Voters Pramono-Rano 68,1 Persen, RK-Suswono 67,1 Persen, Dharma-Kun 65,4 Persen

Survei Litbang Kompas: Strong Voters Pramono-Rano 68,1 Persen, RK-Suswono 67,1 Persen, Dharma-Kun 65,4 Persen

()

JAKARTA, KOMPAS.com – Persaingan ketat dalam Pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2024 semakin memanas. Survei Litbang Kompas yang dilakukan pada periode 20-25 Oktober 2024 menunjukkan tingkat loyalitas pemilih yang tinggi pada ketiga pasangan calon gubernur dan wakil gubernur, dengan selisih yang sangat tipis di antara mereka.

Pasangan calon nomor urut 3, Pramono Anung-Rano Karno, mencatatkan angka loyalitas pemilih atau stong voters sebesar 68,1 persen, yang merupakan angka tertinggi dalam survei itu.

Pramono Janji Daur Ulang Sampah Balihonya Setelah Kampanye Pilkada

Pramono Janji Daur Ulang Sampah Balihonya Setelah Kampanye Pilkada

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Calon gubernur (cagub) Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung, berjanji akan mendaur ulang sampah balihonya setelah masa kampanye Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, selesai.

"Pokoknya, sampah saya, saya akan bertanggung jawab," ucap Pramono kepada wartawan di Persekutuan Gereja-gereja di Indonesia (PGI) Wilayah DKI Jakarta, Rawamangun, Jakarta Timur pada Senin (4/11/2024).

Sebagai bentuk komitmen, Pramono menandatangani petisi dari TIMINDONESIA.org untuk bertanggung jawab terhadap sampah balihonya.

Penandatanganan petisi itu dilakukan Pramono setelah selebritis Cinta Laura, Andovi, dan Bintang Emon memberikan sindiran kepada calon kepala daerah yang menggunakan baliho selama masa kampanye.

Kampanye Akbar Perdana Pramono-Rano Akan Digelar di Velodrome Akhir Pekan Ini

Kampanye Akbar Perdana Pramono-Rano Akan Digelar di Velodrome Akhir Pekan Ini

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Kampanye akbar perdana calon gubernur (cagub) dan wakil gubernur (cawagub) Jakarta nomor urut 3 Pramono Anung-Rano Karno akan diselenggarakan di Jakarta International Velodrome, Rawamangun, Jakarta Timur, Minggu (3/11/2024).

"Diselenggarakan di Jakarta International Velodrome di Rawamangun, Jakarta Timur," ucap Mazdjo Pray, ketua pelaksana kampanye akbar Pramono-Rano, dalam konfersi pers di Jalan Cemara, Jakarta Pusat, Jumat (1/11/2024).

Kampanye akbar ini digelar dengan tema ‘Festival Menyala’.

Salah satu alasan diangkatnya tema tersebut karena Pramono-Rano ingin kampanye yang diselenggarakannya tidak terlalu kaku dan lebih riang gembira.

Kaesang Buka Suara Soal Kader PSI Dukung Pramono-Rano di Pilkada Jakarta

Kaesang Buka Suara Soal Kader PSI Dukung Pramono-Rano di Pilkada Jakarta

()

KABUPATEN TANGERANG, KOMPAS.com - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep angkat bicara perihal ada kader PSI yang mendukung Cagub DKI Jakarta Pramono Anung, padahal seharusnya mendukung Ridwan Kamil (RK).

Kaesang menyebut persoalan itu sudah beres.

"Ya itu kan sudah dijawab oleh Ketua DPW kita yang di Jakarta, saya rasa semua sudah clear," ujar Kaesang di Kecamatan Jambe, Kabupaten Tangerang, Jumat (1/11/2024).

Saat ditanya perihal tanggapannya sebagai ketum dari si kader yang membelot, Kaesang kembali mengungkit jawaban Ketua DPW PSI Jakarta.

Cak Imin Tak Tahu Kadernya Membelot Dukung Pramono-Rano di Pilkada Jakarta

Cak Imin Tak Tahu Kadernya Membelot Dukung Pramono-Rano di Pilkada Jakarta

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar mengaku belum mengetahui siapa kadernya yang "membelot" mendukung Pramono Anung-Rano Karno di Pilkada Jakarta.

Diketahui, Pramono Anung-Rano Karno merupakan pasangan yang diusung oleh PDI-P. Sedangkan PKB berkoalisi dengan KIM Plus untuk mendukung Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta.

"Belum, belum denger saya siapa, siapa orangnya belum tahu," kata Muhaimin Iskandar di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Jumat (1/11/2024).

Ia bahkan menyatakan belum mendengar kabar tersebut. Adapun dalam pertemuan makan siang dengan Presiden Prabowo Subianto siang ini tidak membahas hal spesifik mengenai Pilkada.

Pramono Anung Yakin Elektabilitasnya Akan Naik Usai Debat Kedua Pilkada Jakarta

Pramono Anung Yakin Elektabilitasnya Akan Naik Usai Debat Kedua Pilkada Jakarta

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Calon gubernur Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung yakin elektabilitasnya akan meningkat usai debat kedua Pilkada Jakarta 2024.

"Kalau dilihat dari survei yang kami yakini kami percayai," ujar Pramomo saat ditemui di Pos Bloc, Jakarta Selatan, Senin (28/10/2024).

Pramono mengungkapkan, berdasarkan hasil survei yang dikeluarkan Lembaga Survei Indonesia (LSI) elektabilitasnya terakhir mencapai 41,6 persen.

"Andai dari vote-nya kami anggap sudah pilih secara proposional, maka kami mendapatkan angka kurang lebih 48 persen," ujar Pramono.

Minta Semua Kader Menangkan Pramono-Rano, Megawati: Kalau Enggak Turun, Awas ya!

Minta Semua Kader Menangkan Pramono-Rano, Megawati: Kalau Enggak Turun, Awas ya!

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri meminta semua kadernya turut serta membantu kemenangan calon gubernur (cagub) dan wakil gubernur (cawagub) Jakarta nomor urut 3 Parmono Anung-Rano Karno di Pilkada 2024.

Hal itu ia sampaikan ketika memberi sambutan di acara peresmian sekretariat baru DPP Merah Putih di Jalan Sumatera, Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (28/10/2024).

"Kalian di mana? Nanti kalau kalian enggak turun awas, ya! Enggak ada sekarang turun semua apa pun namanya untuk memenangkan Pak Pram dan Si Doel," ucap Megawati dalam sambutannya, Senin.

Saat Kepemimpinan Rano Karno di Banten Berkali-kali Diserang pada Debat Kedua…

Saat Kepemimpinan Rano Karno di Banten Berkali-kali Diserang pada Debat Kedua…

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Calon wakil gubernur Jakarta nomor urut 3, Rano Karno, mendapat sorotan tajam terkait kepemimpinannya saat menjabat sebagai Gubernur Banten dalam debat kedua Pilkada Jakarta 2024, Minggu (27/10/2024).

Pasangan calon gubernur nomor urut 1, Ridwan Kamil (RK), dan calon gubernur nomor urut 2, Dharma Pongrekun, mengkritik sejumlah kebijakan serta capaian yang dinilai belum maksimal selama masa jabatan Rano di Banten.

Pada debat tersebut, Rano menyatakan keinginannya membenahi Jakarta setelah sempat memimpin Banten.