Ritel Modern

Alfamart (AMRT) Raup Laba Rp2,39 Triliun, Naik 9,52% Kuartal III/2024

Alfamart (AMRT) Raup Laba Rp2,39 Triliun, Naik 9,52% Kuartal III/2024

()

Bisnis.com, JAKARTA — Emiten minimarket Alfamart, PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk. (AMRT) telah membukukan laba bersih sebesar Rp2,39 triliun per kuartal III/2024, naik 9,52% secara tahunan (year on year/yoy) dibandingkan laba periode yang sama tahun sebelumnya Rp2,19 triliun.

Berdasarkan laporan keuangan, emiten milik konglomerat Djoko Susanto itu mencatatkan pendapatan bersih sebesar Rp88,21 triliun per kuartal III/2034, naik 10,23% yoy dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya Rp80,24 triliun.

Pendapatan paling banyak disumbangkan oleh segmen usaha makanan yang mencapai Rp62,37 triliun, naik 10,25% yoy. Lalu, bisnis bukan makanan naik 9,54% menjadi Rp25,84 triliun.

Momen Natal dan Tahun Baru, Industri Ritel Diramal Tumbuh 18% Desember 2024

Momen Natal dan Tahun Baru, Industri Ritel Diramal Tumbuh 18% Desember 2024

()

Bisnis.com, JAKARTA — Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (Aprindo) memperkirakan penjualan ritel pada Desember 2024 tumbuh 18% Yoy, di tengah terjadinya penurunan daya beli.

Vice President Aprindo Fernando Repi mengatakan bahwa pelemahan daya beli membuat konsumen cenderung berusaha untuk selektif memenuhi kebutuhan, termasuk makanan dan minuman (mamin).

Kendati demikian, Repi menyampaikan bahwa penjualan transaksi bisa tumbuh dua digit pada Desember 2024 yang didorong momentum selama Desember, mulai dari hari raya Natal dan libur akhir tahun (Nataru).