Telur

Kepala BGN Wanti-wanti RI Bisa Krisis Telur Buat Penuhi MBG

Kepala BGN Wanti-wanti RI Bisa Krisis Telur Buat Penuhi MBG

(7 bulan yang lalu)

Bisnis.com, JAKARTA — Badan Gizi Nasional (BGN) mengatakan Indonesia berpotensi kekurangan telur saat program Makan Bergizi Gratis (MBG) menjangkau 82,9 juta penerima manfaat.

Untuk diketahui, BGN menargetkan sebanyak 82,9 juta orang akan menjadi penerima manfaat MBG dengan 32.000 Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) pada akhir November tahun ini.

Mulanya, Kepala BGN Dadan Hindayana menjelaskan bahwa setiap satu SPPG yang melayani 3.000 siswa membutuhkan 3.000 telur setiap sekali masak.

Sementara itu, jumlah telur akan terus meningkat seiring dengan bertambahnya penerima manfaat menjadi 82,9 juta orang. Dadan menyebut, Indonesia membutuhkan 400.000 ton telur untuk memasok program MBG dalam satu tahun.

Prabowo Pamer Indonesia Bisa Surplus Telur: Negara Butuh Protein

Prabowo Pamer Indonesia Bisa Surplus Telur: Negara Butuh Protein

(7 bulan yang lalu)

Bisnis.com, MAJALENGKA - Presiden Prabowo Subianto menyoroti pencapaian penting Indonesia yang kini mampu mengekspor telur dan bahkan mengalami surplus telur, meskipun banyak negara besar kekurangan pangan.

Hal ini disampaikannya saat menghadiri agenda penyerapan pengadaan gabah perum Bulog di Desa Randegan Wetan, Kecamatan Jatitujuh, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, Senin (7/4/2025).

“Sekarang harga telur turun, dan kita akan terus berupaya agar harga daging dan produk pangan lainnya dapat turun lagi sehingga rakyat Indonesia bisa menikmati protein dengan harga yang lebih terjangkau," ucapnya dalam forum tersebut.