Wamenkeu Anggito Abimanyu Diangkat jadi Guru Besar UGM
Bisnis.com, JAKARTA — Wakil Menteri Keuangan Anggito Abimanyu diangkat menjadi guru besar Sekolah Vokasi Universitas Gadjah Mada (UGM), Yogyakarta.
Pengangkatan Anggito diumumkan lewat akun Instagram Universitas Gadjah Mada (UGM), @ugm.yogyakarta, pada Kamis (9/1/2024). Dia diangkat bersama 80 pengajar UGM lainnya.
"Kawan UGM, patut kita syukuri bersama atas bertambahnya 81 guru besar baru, sebuah capaian luar biasa," tulis UGM dalam keterangannya unggahannya.
Sebagai informasi, Anggito dilantik menjadi wakil menteri keuangan (Wamenkeu) oleh Presiden Prabowo Subianto pada 21 Oktober 2024. Bersama dua wamenkeu lainnya, Suahasil Nazara dan Thomas Djiwandono, Anggito membantu Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengurusi perbendaharaan negara.