Tak Terima Diminta Ceraikan Istri, Pria di Lubuklinggau Bunuh Kekasih Gelap

Tak Terima Diminta Ceraikan Istri, Pria di Lubuklinggau Bunuh Kekasih Gelap

LUBUKLINGGAU, KOMPAS.com - Aksi pembunuhan yang menimpa Rika Sartika (33), seorang perempuan di Lubuklinggau, Sumatera Selatan, terungkap setelah polisi menangkap pelaku.

Pelaku, Tatang Suhendra (26), merupakan kekasih korban yang nekat membunuh Rika setelah korban meminta agar ia menceraikan istri sahnya.

Peristiwa tragis ini terjadi pada Selasa (8/4/2025), ketika teman Rika merasa curiga karena sulit menghubunginya.

Teman tersebut, yang berinisial M, kemudian mendatangi kontrakan Rika di Kelurahan Bandung Kiri, Kecamatan Lubuklinggau Barat I.

Setelah mendapati pintu kontrakan terkunci, M menghubungi polisi dan mendobrak pintu.

Di dalam, Rika ditemukan tewas dengan leher terjerat tali di ventilasi udara kamar.

Awalnya, polisi menduga Rika bunuh diri.

Namun, setelah serangkaian pemeriksaan, Satreskrim Polres Lubuklinggau menangkap Tatang di Kabupaten Musi Rawas, Sumatera Selatan, pada hari yang sama.

"Hasil penyelidikan menunjukkan bahwa korban bukan bunuh diri, melainkan dibunuh oleh pelaku yang merupakan pacarnya sendiri," kata Kasat Reskrim Polres Lubuklinggau saat menggelar konferensi pers pada Kamis (10/5/2025).

Sebelum pembunuhan terjadi, Rika dan Tatang sempat menginap di kontrakan tersebut.

Rika meminta Tatang untuk menceraikan istrinya, permintaan yang dianggap sulit oleh pelaku dan memicu emosi Tatang.

"Saya bilang tidak mau, dia (korban) marah, saya jadi terbakar emosi," ungkap Tatang.

Dalam keadaan emosi, Tatang mengaku pergi ke dapur untuk mengambil minum.

Ia kemudian melihat tali yang tergantung dan terbesit niat untuk membunuh Rika. "Tali itu saya pegang sambil bilang ke korban untuk berhenti ngomel. Namun, dia tetap marah-marah dan berkata kasar. Saya langsung jerat lehernya," jelas Tatang.

Rika sempat melawan saat lehernya dijerat, namun Tatang berhasil menekuk tubuhnya hingga korban tak bisa bergerak.

"Setelah itu, korban saya gantung agar terlihat seperti bunuh diri untuk menghilangkan jejak," tambahnya.

Setelah membunuh Rika, Tatang membawa kabur barang-barang milik korban, termasuk cincin, gelang emas, dan ponsel.

Ia bahkan sempat membalas pesan WhatsApp dari teman-teman Rika, mengaku sedang berada di Bengkulu untuk mengelabui mereka.

Sumber