Kaesang Pangarep

Kaesang Beri Pesan ke Wali Kota Solo: Yang Penting Warga Sejahtera, Partai Tidak Usah Dipikir

Kaesang Beri Pesan ke Wali Kota Solo: Yang Penting Warga Sejahtera, Partai Tidak Usah Dipikir

(3 bulan yang lalu)

SOLO, KOMPAS.com – Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep, menegaskan bahwa dirinya tidak memiliki keinginan untuk mengkaderkan Wali Kota Solo Respati Ardi dan Wakil Wali Kota Astrid Widayani.

Seperti diketahui, Respati dan Astrid sebelumnya tidak berasal dari partai politik manapun saat mencalonkan diri dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

Namun, keduanya maju dengan dukungan dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus, termasuk PSI di dalamnya.

"Saya kembalikan lagi kepada Mas Respati dan Mbak Astrid, tapi balik lagi yang terpenting adalah menyejahterakan warga Kota Solo. Partai rasah (tidak usah) dipikir," jelas Kaesang Pangarep, saat di Loji Gandrung Kota Solo, Jumat (11/4/2025).

Kaesang Temui Etik-Sapto di Rumah Dinas Bupati Sukoharjo, Bahas Apa?

Kaesang Temui Etik-Sapto di Rumah Dinas Bupati Sukoharjo, Bahas Apa?

(3 bulan yang lalu)

SUKOHARJO, KOMPAS.com - Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep bertemu Bupati dan Wakil Bupati Sukoharjo, Etik Suryani dan Eko Sapto Purnomo, di Rumah Dinas Bupati Jalan Jenderal Sudirman, Larangan Kulon, Gayam, Sukoharjo, Jawa Tengah, Jumat (11/4/2025).

Kaesang tiba di Rumdin Bupati Sukoharjo sekitar pukul 10.15 WIB.

Ikut dalam rombongan perwakilan pengurus DPP, DPD PSI Provinsi Jateng, dan DPD PSI Sukoharjo.

Kedatangan putra bungsu Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) disambut Etik Suryani dan Eko Sapto Purnomo. Mereka tampak berdiskusi di ruang depan rumah dinas.

Ditanya Soal Jokowi Digugat Terkait Mobil Esemka, Kaesang Katupkan Tangan dan Pergi...

Ditanya Soal Jokowi Digugat Terkait Mobil Esemka, Kaesang Katupkan Tangan dan Pergi...

(3 bulan yang lalu)

SALATIGA, KOMPAS.com - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep enggan menanggapi pertanyaan terkait gugatan wanprestasi terkait mobil Esemka terhadap Joko Widodo.

Saat berkunjung ke Rumah Dinas Wali Kota Salatiga pada Kamis (10/4/2025), Kaesang yang ditanya soal gugatan tersebut hanya menangkupkan tangan di depan dadanya.

Dia selanjutnya bersalaman dengan beberapa orang untuk berpamitan tanpa merespon pertanyaan dari wartawan.

Seperti diketahui, Kaesang merupakan anak ketiga Joko Widodo.

Gugatan wanprestasi terkait gagalnya produksi massal mobil Esemka telah diajukan ke Pengadilan Negeri (PN) Solo, Jawa Tengah.

Kaesang Road Show di Jateng, Mampir Kebumen Temui Bupati Lilis Nuryani

Kaesang Road Show di Jateng, Mampir Kebumen Temui Bupati Lilis Nuryani

(3 bulan yang lalu)

KEBUMEN, KOMPAS.com - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep melakukan road show di Jawa Tengah, dan hari ini, Kamis (10/4/2025), ia mengunjungi Kebumen untuk bertemu dengan Bupati Lilis Nuryani.

Kehadiran Kaesang disambut hangat oleh Bupati di ruang Arumbinang, kompleks Rumah Dinas Bupati.

Dalam pertemuan tersebut, Bupati Lilis Nuryani mengungkapkan harapannya agar kedatangan Kaesang, yang merupakan putra dari mantan Presiden Joko Widodo dan adik dari Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka, dapat memberikan dampak positif bagi Kebumen.